Pertemuanmu dengan seseorang selalu punya
potensi. Potensi untuk membuatmu bertumbuh lebih indah atau sebaliknya.
Kamu pun tahu batas hatimu ketika tersesat. Tersesat dalam hati
seseorang yang tak kunjung menawarkan kepastian.
Sementara di keadaan lain, kamu bertemu dengan seseorang yang sangat mungkin membuatmu lebih baik. Bahkan bersedia mempercayakan hidupnya kepadamu. Sayangnya, kamu tak pandai mengemudikan hatimu. Mengapa begitu sulit menerima ketulusannya.
Kamu sangat tahu apa yang tersimpan dalam hatimu. Kamu sangat tidak nyaman akan hubungan lama tanpa status. Kamu mungkin merasa sangat cocok dengannya. Dan kamu yakin dia juga merasa cocok denganmu.
Hanya saja, keberanian membangun rumah tangga sedang tidak berpihak padanya. Atau bisa jadi kesabaranmu yang mulai goyah. Kamu sedang berjuang untuk mengalahkan kekhawatiranmu. Tapi, yakinlah, bersama doa dan kedekatan kepada Tuhan, kamu akan memiliki cara untuk menyelesaikan persoalan perasaanmu.
Sampaikan pada-Nya bahwa kamu meminta petunjuk terbaik. Jangan takut meninggalkan yang bukan milikmu. Jangan takut menerima seseorang yang bisa jadi merajutkanmu benang-benang kebahagiaan.
photo credit: @welldonebro